Polres OKU Timur sediakan tempat istirahat untuk pemudik

Martapura – Polres Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Sumatra Selatan menyiapkan tempat istirahat bagi pemudik untuk sekedar melepas lelah sebelum melanjutkan perjalanan pulang ke kampung halaman.

Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono di Martapura, Kamis, menjelaskan rest area atau tempat istirahat bagi para pemudik disiapkan oleh Polsek jajaran di wilayah itu.

Polsek jajaran Polres OKU Timur menyiapkan rest area di seluruh kecamatan yang dijadikan jalur mudik agar pemudik dapat beristirahat sejenak setelah melakukan perjalanan dari daerah tempat bekerja menuju kampung halaman untuk merayakan Idul Fitri 1444 Hijriah.

Tempat peristirahatan tersebut dilengkapi dengan sarana dan prasarana yang memadai, seperti mushalla hingga jaringan internet WiFi gratis.

Bahkan, pihaknya menyediakan minuman kopi dan teh hangat gratis untuk pemudik agar lebih santai dan nyaman saat beristirahat di rest area tersebut.

“Kami mengimbau kepada pemudik yang merasa lelah atau ingin istirahat bisa memanfaatkan rest area yang sudah disediakan tersebut,” katanya.

Dia mengatakan dalam Operasi Ketupat Musi 2023, Polres OKU Timur menyiapkan dua Pos Pengamanan (Pospam) dan satu Pos Pelayanan (Posyan) di jalur mudik wilayah itu.

Hal itu dilakukan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat saat melintas di wilayah Kabupaten OKU Timur.

Setiap pos dijaga oleh puluhan personel gabungan dari TNI, Polri dan instansi terkait jajaran Pemkab OKU Timur guna memastikan perjalanan mudik Lebaran tahun ini berjalan aman dan lancar.

“Untuk keamanan pemudik di jalan, kami juga menerjunkan personel yang mobile melakukan patroli, termasuk di wilayah yang dianggap rawan kejahatan,” ujarnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

sumber : antarasumsel.com

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*